Aneh Sapi Ini Merasa Dirinya Anjing

Seekor sapi berhasil diselamatkan dari pembuangan hewan liar di California, Amerika Serikat. Tetapi anehnya, sapi ini merasa dirinya anjing dan tidak suka makan rumput.

Hal ini pertama kali diketahui oleh Beth DiCaprio, pengurus Grace Foundation, yang menyelamatkan sapi yang diberi nama Milkshake tersebut. "Milkshake masih belum yakin apakah dia sapi dan tidak pernah menyukai rumput," terang Beth.

Sapi jenis Hereford berharga 1.200 Pounds (Rp 23 juta) itu diselamatkan Grace Foundation dari pembuangan hewan liar di California. Grace Foundation sendiri adalah sebuah organisasi nirlaba yang didirikan sepuluh tahun lalu untuk menyelamatkan hewan di seluruh California.

"Ketika Milkshake pertama kali tiba di peternakan, dia bahkan tidak tahu apa itu rumput," sambung Beth. "Dia malah mengikuti sepanjang hari, seperti anjing-anjingku."

"Dia bahkan mengikutiku sampai ke kamar mandi, meski dia sedikit takut dengan bayangannya sendiri di cermin," lanjutnya. "Dia juga lebih memilih menunggu kami membawakannya makanan di dalam mangkuk daripada mencari makanan sendiri."

Beth menambahkan, jika Milkshake mengikutinya masuk ke kamar, dia bakal menyebabkan kekacauan. "Terutama jika dia melihat beberapa makanan ringan," jelas wanita 51 tahun itu.

Meski begitu, Milkshake telah menjadi hiburan tersendiri bagi pengunjung peternakan dan staf. "Semua orang menyukainya," pungkas Beth.[wowkeren.com]

Related Posts:

 
Sikasik News © 2025. All Rights Reserved.