Bahan yang diperlukan:
Hijab persegi panjang dari bahan chiffon
Ciput Ninja
2 jarum pentul
Video tutorial:
Cara Memakai:
- Pakai terlebih dahulu ciput ninja. Rapikan hingga tidak ada rambut yang terlihat keluar.
- Pakai hijab persegi panjang dengan satu bagian lebih panjang.
- Rapatkan hijab di bagian pipi dan dagu. Bawa hijab dengan sisi lebih pendek ke samping telinga lalu bawa ke puncak kepala. Sematkan jarum pentul.
- Bawa sisa hijab yang panjang melewati puncak kepala dan jatuh di bahu. Sematkan jarum pentul di puncak kepala.
- Rapikan hijab, masukkan sisa hijab panjang ke dalam bagian hijab bagian dada.
- Rapikan kembali hingga hijab lebih rapi dari bagian depan, samping dan belakang.