Bayar Rp 960 Juta, Pria Ini Kecup Elizabeth Hurley

ELizabeth Jane Hurley
ELizabeth Jane Hurley
Pengusaha asal India, Julian, Bharti, akhirnya berhasil memenangkan hadiah lelang dengan nilai US$ 81 ribu (Rp 960 juta). Namun, bukan sekadar "barang" yang didapatkan Bharti dari hasil lelalng itu melainkan kesempatan berciuman dengan model cantik Elizabeth Hurley.

Dikutip dari Time of India, Ahad, 7 September 2014, acara ini dilakukan untuk mengumpulkan sumbangan ke yayasan AIDS milik Elton John. Sesuai dengan perjanjian, Bharti pun memperoleh kesempatan "sekali seumur hidup" untuk mencium pemeran Austin Power itu.

Di depan para undangan yang lain, Bharti menerima hadiahnya dengan suka cita. Hurley, yang pernah dikabarkan dekat dengan mantan presiden AS Billl Clinton, juga telah bersiap menyambut Bharti. Tanpa rasa canggung, "pasangan" ini pun langsung berciuman di hadapan para tamu yang ikut bersorak-sorai di pusat lelang di daerah Woodside, Winsdord, Inggris, pada Kamis, 4 September lalu.

Bharti adalah putra dari konglomerat asal Kanada, Stan Bharti. Julian memiliki rumah di Beverly Hills dan Los Angeles, Amerika Serikat, senilai miliaran rupiah untuk tinggal bersama keluarga kecilnya.(www.tempo.co)

Related Posts:

 
Sikasik News © 2025. All Rights Reserved.