Belum lama ini Prilly mengunggah foto di balik layar adegannya di "Ganteng-Ganteng Serigala". Foto itu diambil di sela-sela syuting adegan romantis Prilly bersama Aliando. Aliando tampak tersenyum ke arah kamera sambil memeluk pinggang Prilly.
"Behind the scenes sisi digo. #mukaaibsisi #goodnight," komentar Prilly di samping foto itu melalui akun Instagram miliknya. Yang menarik, Aliando ternyata juga mengunggah foto yang sama di akun Instagramnya.
Para fans pun merespon positif foto tersebut dan memuji keserasian mereka. "Pasangan yang serasi di 'GGS'," komentar seorang fans. "Tangannya bang Ali so sweet banget," komentar fans lainnya.[wowkeren.com]